Gantikan Pep, Vilanova Kantongi Rp165 M

Kamis, Juni 14, 2012 0 Comments



Tito Vilanova, pelatih Barcelona.
Tito Vilanova, pelatih Barcelona. (sumber: AFP)
Vilanova pensiun sebagai pemain pada 2002.

Barcelona memberi konfirmasi bahwa mereka sudah menyetujui isi kontrak Tito Vilanova sebagai pelatih untuk dua tahun ke depan. Kontrakitu sendiri akan ditandatangani pada Jumat besok.

Pembicaraan soal isi kontrak sudah terjadi sejak Barcelona mengumumkan memilih Vilanova sebagai pengganti Pep Guardiola.

"Barcelona sudah mencapai kesepakatan dengan Francecs 'Tito' Vilanova. Musim ini, asisten pelatih akan menjadipelatih kepada barcelona untuk dua musim, hingga 30 Juni 2014," demikian pernyataan resmi klub.

Namun, pihak Barcelona tidak mau menguraikan secara rinci isi dari kontrak tersebut, termasuk bayaran yang akan diterima Vilanova. Namun, harian Marca merilis, Vilanova akan menerima 14 juta euro atau sekitar Rp165 miliar untuk dua tahun.

Dalam karier Vilanova pernah menjadi pemain saat memperkuat Celta Vigo, sebelum akhirnya memutuskan untuk menjadi pelatih dan kembali ke Barcelona, klubnya di saat muda.

Ya, Vilanova juga merupakan jebolan La Masia, akademi sepak bola Barcelona. Namun, Vilanova gagal menmbvus tim utama dan banyak bermain bersama klub-klub kecil di divisi bawah. Vilanova pensiun sebagai pemain pada 2002.

Ia kembali ke Barcelona sebagai pelatih pemain muda pada 2007. Ia juga membantu Barcelona B promosi. Kemudian ia diangkat menjadi tangan kanan Guardiola di tim utama.
 

DAVINA NEWS

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.