Julia Perez Ingat Gaston Castano Saat Di Tanah Suci

Rabu, Juni 20, 2012 0 Comments



Julia Perez saat berada ditempat bersejarah para Nabi dan Rosul serta di tempat-tempat ibadah selama melakukan umroh. FOTO: DOK  JULIA PERREZ
Julia Perez saat berada ditempat bersejarah para Nabi dan Rosul serta di tempat-tempat ibadah selama melakukan umroh. FOTO: DOK JULIA PERREZ
Belikan oleh-oleh untuk Gaston.

Lazimnya orang yang beribadah umroh, Julia Perez rupanya tidak hanya berdoa untuk dirinya sendiri namun ia mendapatkan banyak titipan permohonan doa dari beberapa kerabatnya. Begitupula dengan oleh-oleh yang harus dibawanya ke tanah air.

Selain membelikan oleh-oleh untuk keluarga, teman dan kerabatnya, artis yang akrab disapa Jupe itu tidak melupakan untuk membeli buah tangan bagi mantan kekasihnya Gaston Castano. Ia juga membelikan oleh-oleh untuk ustaz yang dijodohkan dengan dirinya.

Ditanya lebih lanjut perihal oleh-oleh untuk mantan kekasihnya, Jupe tampak malu-malu menjawab. Pelantun Belah Duren itu hanya bisa diam dan tersenyum. Namun kemudian ia mau menjawab.

“Gaston saya belikan tempat sisha (rokok khas Arab),” ujarnya. Sedangkan untuk yang lain lebih banyak saya belikan tasbih sebagai oleh-oleh. Enggak mungkin Gaston saya belikan tasbih,” ujar Jupe sambil tersenyum.

Lantas apa yang dibelikan Jupe untuk ustaz sebagai oleh-oleh?

Untuk ustadz, Jupe mengaku membelikan sorban. “Iya dong harus adil, semua dibeliin oleh-oleh,” selorohnya.

Jupe mengaku, jika di awal keberangkatannya, Ustaz pun berencana untuk ikut serta dalam rombongan. Namun lantaran ada masalah, sang ustaz pun membatalkan rencananya itu.

"Tapi saya enggak masalah," pungkasnya.

“Selama di Mekkah saya enggak mikir apa-apa, termasuk masalah jodoh. Saya hanya ingin beribadah," akunya.

Namun saat berada di tugu Adam-Hawa, Jupe pun akhirnya tergoda untuk berdoa memohon jodoh.

 “Saya berdoa, kalau ada jodoh tolong tuliskan di hati saya,” harap Jupe. Jupe juga mengaku tidak ikut-ikutan dengan tradisi menulis namanya dan pasangan di tugu tersebut.

"Bagi saya itu (menulis di tugu) enggak penting," tuturnya.
 

DaVina News

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.