Megawati: Tidak Ada Negara Gagal, yang Ada Pemerintahan Gagal

Selasa, Juni 26, 2012 0 Comments



Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri
Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri (sumber: Antara)
Negara itu selalu eksis, yang ada itu pemerintahan gagal. 

Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri menyatakan, tak sepakat bila disebut Indonesia adalah bagian dari negara gagal seperti ditunjukkan oleh publikasi lembaga Fund for Peace.
 
Mantan presiden RI itu mengatakan, tidak mungkin sebuah negara seperti Indonesia dianggap gagal karena wilayahnya ada dan jelas. "Bagi saya, tak ada negara gagal, yang ada itu pemerintahan gagal. Negara itu selalu eksis," tegas Megawati di sela pelantikan DPP Taruna Merah Putih (TMP), di Jakarta, hari ini.
 
Dia melanjutkan, saat ini adalah fakta bahwa Indonesia tak lagi memiliki prestasi membanggakan di berbagai sektor. Sebagai contoh, apabila dahulu Indonesia berjaya di kejuaraan bulutangkis Thomas Cup dan Uber Cup, kata Megawati, maka saat ini hal itu tak bisa diraih lagi.
 
Di bidang perekonomian, Indonesia bahkan makin terpuruk dan melupakan prinsip kemandirian ekonomi bangsa. "Saya ini bukan antiimpor. Tapi kok ya sampai garam dan ikan saja kita sampai impor," tandas Megawati, putri Proklamator Soekarno.

DaVina News

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.