Lagi Kader Partai Lokal Terpilih Jadi Bupati
Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kabupaten Bireuen, Provinsi Aceh, menetapkan pasangan Ruslan M Daud dan Mukhtar Abda sebagai bupati dan wakil bupati Bireuen terpilih periode 2012-2017. Mereka adalah pasangan yang diusung oleh partai politik lokal Partai Aceh.
Ketua Kelompok Kerja Pencalonan atau Komisi Independen Pemilihan Bireuen Mukhtaruddin mengatakan, penetapan berlangsung dalam rapat pleno terbuka KIP Bireuen.
"Penetapan dilakukan setelah KIP Bireuen menghitung hasil rekapitulasi suara di tingkat Panitia Pemilihan Kecamatan atau PPK," kata Mukhtaruddin, Sabtu (30/6).
Berdasarkan hasil rekapitulasi akhir, kata dia, pasangan Ruslan M Daud dan Mukhtar Abda yang diusung Partai Aceh meraih 87.891 suara atau 46,3 persen dari total 189.956 suara sah.
Di urutan kedua, pasangan Amiruddin Idris dan Muhammad Arif meraup 35.910 suara atau 18,97 persen. Dan pasangan Saifuddin Muhammad dan Rosnani Bahrun di posisi ketiga dengan perolehan suara 19.044 (10,06 persen).
"Hasil pleno penetapan bupati dan wakil bupati terpilih ini segera kami sampaikan ke DPRK Bireuen. Surat keputusan penetapan pasangan terpilih ini paling lambat Senin (2/7)," katanya.
Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Bireuen digelar 25 Juni 2012. Pilkada tersebut diikuti delapan pasangan calon, yakni Iskandar Yusuf dari jalur perseorangan dengan nomor urut satu.
Kemudian, pasangan Saifuddin Muhammad dan Rosnani Bahruny (perseorangan) nomor urut dua. Pasangan Hamdani Raden dan Murdani Yusuf diusung Partai Demokrat nomor urut tiga.
Pasangan H Husaini Ilyas dan H Razuardi Ibrahim dari calon perseorangan nomor urut empat. Pasangan H Ruslan M Daud dan Mukhtar Abda dari Partai Aceh nomor urut lima.
Selanjutnya, Nurdin Abdul Rahman dan Zakwan Usman dari calon perseorangan nomor urut enam, pasangan Munawar Yusuf dan Hasan Basri juga calon perseorangan nomor urut tujuh.
Serta Amiruddin Idris berpasangan dengan Muhammad Arif yang juga calon dari jalur perseorangan ditetapkan sebagai nomor urut delapan.
Sebelumnya kandidat Partai Aceh terpilih menjadi bupati dalam Pemilukada pada 9 April lalu seperti di Kabupaten Pidie, Kabupaten Aceh Utara, Kabupaten Aceh Timur, Sabang, Aceh Tamiang, Aceh Jaya dan lain-lain termasuk gubernur Aceh Zaini Abdullah dan Muzakir Manaf.