Setahun Suspensi, Saham POOL Diperdagangkan Kembali
Bursa Efek Indonesia (BEI) akhirnya membuka suspensi perdagangan saham PT Pool Advista Indonesia Tbk (POOL) setelah selama setahun dihentikan perdagangannya.
Menurut Kadiv Pengawasan Transaksi BEI, Irwan Susandy, pembukaan suspensi dilakukan mulai sesi I perdagangan 6 Juli 2012.
"Pembukaan ini dilakukan baik pada pasar reguler maupun pasar tunai," kata dia dari keterbukaan informasi BEI, di Jakarta, hari ini.
Sebelumnya BEI melakukan suspensi atas saham perusahaan konsultasi investasi ini pada 16 Mei 2011 lalu. Suspensi ini dilakukan sehubungan dengan peningkatan harga kumulatif yang signifikan pada saham perseroan sebesar Rp700 atau 140 persen dari harga penutupan sebesar Rp500 pada 9 Mei 2011 menjadi Rp1.200 pada 13 Mei 2011.
Sebagai informasi, pada kuartal I-2012 perseroan membukukan laba tahun berjalan senilai Rp1,97 miliar atau meningkat dari periode yang sama tahun 2011 yang tercatat sebanyak Rp1,85 miliar.