Spanyol Samai Catatan Trofi Jerman

Senin, Juli 02, 2012 0 Comments



Ilustrasi pendukung timnas Spanyol.
Ilustrasi pendukung timnas Spanyol. (sumber: AFP/Getty)
Menjadi tim pertama yang sukses mempertahankan Piala Eropa, Spanyol menyamai catatan Jerman menjadi negara yang berhasil menjadi juara dalam tiga kesempatan.

Kemenangan 4-0 atas Italia di final Euro 2012, Minggu (1/6) membuat Spanyol sukses mencetak rekor sebagai tim pertama yang berhasil mempertahankan Piala Eropa. 

Tapi Spanyol yang dibesut pelatih Vincente del Bosque juga meraih catatan baru dengan menyamai rekor milik Jerman yang sudah mengoleksi tiga trofi Piala Eropa. 

Sebelumnya skuat La Furia Roja berhasil memenangkan trofi Henri Delaunay pada 1964 di kandang mereka, Euro 2008 di Austria-Swiss dan saat ini kala Euro 2012 digelar di Polandia-Ukraina.

Catatan ini menyamai keberhasilan Jerman yang meraih gelar itu pada 1972 dan 1980 sebagai Jerman Barat dan 1996 lalu.

Tiga gelar Piala Eropa yang dimiliki Spanyol menjadikan mereka berdiri sejajar dengan Jerman sudah sudah lebih dulu melakukannya.
 

DaVina News

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.