Megawati: PDIP Akan Habis-habisan Menangkan Jokowi

Minggu, September 02, 2012 0 Comments

Calon Gubernur DKI Jakarta Haji Joko Widodo atau Jokowi dampingi Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri menuju Tempat Pemungutan Suara (TPS) 031, Kebagusan, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu. 

Saya bilang ke seluruh struktur partai, 18 hari ini kita habis-habisan, jangan pikir untung rugi, semua kita kerahkan untuk memenangkan Jokowi dan Ahok. 
Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP), Megawati Soekarnoputri, mengatakan bahwa PDIP akan bekerja keras, habis-habisan, menghadapi putaran kedua Pilkada DKI Jakarta yang tinggal beberapa saat lagi.
"Saya bilang ke seluruh struktur partai, 18 hari ini kita habis-habisan, jangan pikir untung rugi, semua kita kerahkan untuk memenangkan Jokowi dan Ahok. Jika kita sama-sama berjuang, Insya Allah," ujar Mega dalam Silaturahmi Relawan dan Pendukung Jakarta Baru sekaligus Halal Bihalal akbar bersama Koalisi Rakyat di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, Minggu (2/9/2012).
Lebih lanjut, Megawati juga mengaku optimistis akan peluang Jokowi dalam memenangkan Pilkada putaran kedua ini. Menurutnya, dengan kerja keras semuanya pasti bisa dicapai.
"Dengan kerja keras kita selama 18 hari ini, saya yakin kemenangan ada di tangan kita," tukas Mega.
Megawati juga sempat menyinggung soal Jokowi yang nampak lebih kurus belakangan ini, ia memaklumi hal tersebut karena Jokowi dengan berbagai persoalan yang tengah mengujinya pasti menjadi beban pikiran baginya.
"Nggak apa-apa, biar kurus yang penting otot kawat, tulang besi, yang penting sehat, dibantu doa orang banyak," ujar Mega.
Sambil bercanda, Mega juga mengatakan Jokowi kurus mungkin karena banyak pikiran dan kurang tidur, tetapi dirinya yang juga banyak pikiran dan kurang tidur malah tidak juga bertambah kurus.
Mantan Presiden RI ini menasihati agar Jokowi tetap menjaga kesehatannya karena memang tantangan yang akan dihadapinya sangat berat.
"Saya bilang ke Jokowi, kurang tidur boleh deh, Ibu juga kurang tidur tapi belum kurus-kurus," ujar Mega disambut tawa hadirin.










Editor: Yudi Dwi Ardian
Sumber: Tribunnews


DaVina News

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.