Jokowi-Ahok tolak rancangan anggaran Disdik DKI Rp 85 M

Sabtu, November 10, 2012 0 Comments

GEBRAKAN 100 HARI JOKOWI BASUKI #24


"Itu ada 177 program menghabiskan anggaran Rp 85 miliar untuk tahun 2013 harus dipangkas." 

Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)

Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menolak rancangan anggaran dan program kerja yang diajukan oleh Dinas Pendidikan (Disdik) DKI Jakarta, tahun anggaran 2013. Sebab ada 177 program dengan biaya sekitar Rp 85 miliar yang dianggap pemborosan.

"Itu ada 177 program menghabiskan anggaran Rp 85 miliar untuk tahun 2013 harus dipangkas," kata Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) di Balai Kota Jakarta, Jumat (9/11).

Ahok menerangkan jika gubernur Joko Widodo (Jokowi) menginginkan supaya Disdik DKI lebih fokus pada pemberian jaminan pendidikan seluruh warga miskin Jakarta. Pemprov DKI berharap ke depan tidak ada lagi kasus siswa ditolak masuk ke sekolah swasta, hanya karena keterbatasan ekonomi dan prestasi yang minim. 

"Harusnya uangnya difokuskan ke situ kan," kata dia.

Dengan ditolaknya rancangan anggaran dan program kerja Disdik DKI Jakarta, diharapkan pendidikan Jakarta fokus terhadap empat hal. Yakni akses pendidikan untuk warga miskin, kualitas pendidikan, sarana dan prasarana, dan mengatasi tawuran yang identik dengan kekerasan.

"Tugas saya soal pangkas memangkas nanti," terangnya.





Editor: M. Amin
Sumber : 

DaVina News

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.