Jokowi: Proyek deep tunnel bukan dari mimpi semalam
GEBRAKAN 100 HARI JOKOWI BASUKI #85
"Lah wong sudah ada kajian, masa ada yang ngomong lagi. Kalau saya mimpi malamnya lalu pagi ngomong itu (deep tunnel), saya itu hanya mengeksekusi tapi tentu dengan kalkulasi," kata Jokowi di Balai Kota Jakarta, Selasa (8/1).
Jika tidak diputuskan cepat, maka proyek deep tunnel yang diharapkan bisa mengurangi banjir akan molor lagi. "Masa mau nunggu lagi sampai 20 tahun yang akan datang, kalau titik banjirnya sudah sekian. Berapa titik yang dapat dikurangi," jelasnya.
Dalam waktu dekat, Jokowi akan bertemu dengan investor deep tunnel. Kabarnya, ada tiga investor. "Minggu depan salah satu yang mau ke sini," ujarnya.
Mega proyek ini diperkirakan akan menghabiskan anggaran Rp 16 triliun. Terowongan multi fungsi ini nanti tidak hanya untuk mengatasi banjir, tapi juga untuk kabel listrik, telepon dan jalan tol.
Sumber: merdeka.com