Jumat, KPK Periksa Gubernur Banten Ratut Atut

Rabu, Oktober 09, 2013 0 Comments

Ratu Atut Chosiyah, Gubernur Banten. (Foto : Kompas)
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menjadwalkan pemeriksaan Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah pada Jumat (11/10/2013). Atut akan diperiksa sebagai saksi dalam kasus dugaan suap kepengurusan sengketa pemilihan kepala daerah di Lebak, Banten. 

Kasus ini melibatkan adik Atut, Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan, Ketua Mahkamah Konstitusi nonaktif Akil Mochtar, serta pengacara Susi Tur Andayani. 

Juru Bicara KPK Johan Budi mengungkapkan, KPK telah mengirimkan surat panggilan pemeriksaan kepada Atut. 

"Telah dikirimkan surat panggilan kepada Ratu Atut untuk diperiksa sebagai saksi untuk tersangka STA (Susi Tur Andayani) pada hari Jumat 11 Oktober," kata Johan melalui pesan singkat. 

Memerintahkan suap

Atut diperiksa karena dianggap tahu seputar kasus ini. Dia sudah dicegah KPK bepergian ke luar negeri sejak 3 Oktober 2013 selama enam bulan ke depan demi kepentingan penyidikan. Dalam kasus ini, Atut diduga sebagai pihak yang memerintahkan pemberian suap kepada Akil. 

Politikus Partai Golkar ini diduga berkepentingan agar pasangan calon yang diusung Partai Golkar, Amir Hamzah-Kasmin, memenangkan pemilihan kepala daerah di Lebak. 

KPK pun telah mengantongi bukti komunikasi aktif antara Atut dan Akil. Sementara Wawan melalui pengacaranya, Tubagus Sukatma, menyangkal keterlibatan Atut. Menurutnya, Atut tidak terlibat sama sekali, apalagi memerintahkan pemberian suap. 

Mengenai dicegahnya Atut bepergian ke luar negeri atas permintaan KPK, Tubagus menilai pencegahan ini bukan berarti menunjukkan keterlibatan Atut dalam kasus yang menjerat adiknya tersebut. 

Pencegahan seseorang, katanya, merupakan kewenangan penyidik KPK jika merasa keterangan orang tersebut diperlukan dalam proses penyidikan nantinya.


Sumber : Kompas.com

DaVina News

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.