Demokrat: PAN Resmi Dukung Foke-Nachrowi

Minggu, Maret 25, 2012 0 Comments



Fauzi Bowo dan  Nachrowi mendeklarasikan diri untuk maju sebagai pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta, sebelum menuju ke KPUD DKI Jakarta.FOTO : Rosa Panggabean/ANTARA
Fauzi Bowo dan Nachrowi mendeklarasikan diri untuk maju sebagai pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta, sebelum menuju ke KPUD DKI Jakarta.FOTO : Rosa Panggabean/ANTARA
DPW PAN menandatangani berkas dukungan pada Foke Nachrowi sebelum ke KPUD. 

Partai Demokrat mengklaim dukungan resmi Partai Amanat Nasional (PAN) diberikan kepada bakal calon gubernur Fauzi Bowo atau Foke dan Nachrowi Ramli. Alasannya, saat penyerahan dukungan ke Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD), Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN turut menandatangi lembar dukungan terhadap calon incumbent tersebut.

"Waktu itu DPW PAN menandatangani berkas dukungan pada Foke Nachrowi sebelum ke KPUD jadi delapan partai mengusung Foke dan saya ada di tempat itu," kata Ketua Departemen Komunikasi Publik, Andi Nurpati, di kawasan Cikini Raya, Jakarta, hari ini.

Andi menjelaskan yang berhak mengusulkan pasangan calon gubernur sesuai Undang-Undang (UU) Pilkada adalah pengurus tingkat propinsi melalui mekanisme internal. Hal tersebut sudah diberikan oleh PAN kepada bakal calon Foke-Nachrowi. Ditegaskannya, PAN seharusnya menghormati hal tersebut. 

"Secara UU kita dan tidak boleh ditarik lho dukungannya secara resmi," lanjut mantan anggota KPU tersebut.

Kemarin, Sabtu (24/3) Sekretaris Fraksi PAN Teguh Juwarno mengatakan, PAN melalui perintah Ketua Umum, Hatta Rajasa sudah meminta agar kader partai mendukung penuh Didik J Rachbini yang bersapangan dengan Hidayat Nurwahid yang diusung oleh Partai Keadilan Sejahtera. 

Didik merupakan kader PAN yang digandeng PKS mendampingi mantan Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR), Hidayat Nurwahid.

Terkait itu, Andi mengatakan meyakini bahwa PKS tidak mendapatkan tandatangan resmi dukungan PAN. 

"Saya bareng-bareng dengan Pak Tjatur (Sapto Edy) di Jak TV dua tiga hari sebelum pendaftaran terakhir dan PAN akan usung Fauzi Bowo," imbuh dia. Tjatur Sapto Edy merupakan Ketua Fraksi PAN.

"Kami juga ada tandatangan pak Hatta Rajasa, kita lihat pada dukungan pasangan Hidayat Nurwahid-Didik, adakah PAN secara resmi mengusung?" tandas Andi, seraya menambahkan Demokrat mengatakan tak perlu mengkonfirmasi hal tersebut pada PAN.

DAVINA NEWS

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.