Jokowi: Harus Ada Satu Tujuan untuk Jakarta Baru
Joko Widodo, Calon Gubernur Jakarta yang diusung partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dan Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) menyatakan Jakarta membutuhkan sosok pemimpin yang tegas.
Jika terpilih nanti Jokowi, nama populer Joko Widodo, akan melakukan langkah yang sama seperti sewaktu menjadi Walikota Surakarta, yaitu menerapkan prinsip kepemimpinan yang prorakyat, serta dibarengi dengan tindakan bersih, jujur, dan antikorupsi.
Menurut Jokowi, seperti dikutip dari Investor Daily, prinsip kepemimpinan itu juga dibutuhkan warga Jakarta.
Jakarta disebutnya membutuhkan sosok gubernur yang memiliki kepemimpinan yang tegas, manajemen terfokus, dan tindakan lapangan.
"Jakarta butuh sosok pemimpin yang tegas, tetapi bukan kasar," kata Jokowi.
Jakarta Baru
Ditanyai tentang baju bermotif kotak-kotak yang dikenakannya dan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok, calon wakil gubernur) saat deklarasi menjadi pasangan gubernur dan wakil gubernur Jakarta pada Senin (19/3) lalu. Jokowi menyebut ada makna filosofi yang ingin disampaikan kepada warga Jakarta.
"Dengan corak kotak-kotak seperti baju kami, kami tidak ingin masyarakat Jakarta terkotak-kotak pikirannya. Harus ada satu tujuan untuk Jakarta baru," kata Jokowi kepada Beritasatu.com.