Menag: Rok Perempuan Harus Dibawah Dengkul
Semenjak dikeluarkannya Keputusan Presiden yang membentuk satuan tugas (Satgas) antipornografi, yang beranggotakan sejumlah menteri tersebut mulai membahas hal-hal yang termasuk ke dalam pornografi, termasuk mempertimbangkan soal cara berbusana perempuan.
"Kami berpendapat harus ada kriteria umum, misalnya untuk rok perempuan harus dibawah dengkul," kata Menteri Agama, Suryadharma Ali, di gedung Parlemen, sebelum rapat dengan Komisi VIII DPR, hari ini.
Namun untuk rincian standar pornografi, kata Menag, Satgas masih akan meminta masukan dari masyarakat sehingga hal-hal yang dimasukkan dalam pornografi bisa disosialisasikan untuk dihindari.
"Aktivitas-aktivitas seperti apa yang menyerempet pornografi misalnya seperti iklan, kemudian juga seperti perhotelan, tempat-tempat hiburan, dan sebagainya," kata Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) itu.
Kriteria umum pornografi diakui Suryadharma, akan cenderung dinilai subyektif, namun bagaimanapun hal-hal berbau pornografi bisa dirasakan.
"Tolak ukur rasa universal saya kira ada, itu pasti ada," kata Menag.
Penyelesaian aturan yang disusun oleh Satgas belum dipastikan.
Satgas saat ini masih melakukan rapat-rapat untuk menyusun gugus tugas dan kriteria pornografi.
"Rencana kerja dan aturan dalam pelaksanaan pekerjaan itu sendiri itu masih disusun sekarang," kata Menag.