Sering Bicarakan Berat Badan Buruk untuk Kesehatan Mental
Orang yang sering mengomentari ukuran atau berat tubuhnya sendiri cenderung memiliki masalah dengan penilaian diri.
Begitu kesimpulan yang didapat oleh para peneliti di University of Arizona, Tucson, Amerika Serikat terhadap responden yang terdiri dari 85 perempuan dan 33 lelaki.
Topik yang biasanya dilakukan orang-orang yang penilaian terhadap dirinya rendah antara lain; tentang menu makanannya, kebiasaan berolahraganya untuk menurunkan berat badan, ketakutan jadi gemuk, persepsi terhadap bentuk dan berat badan, juga sering membandingkan bentuk tubuh dengan orang lain.
Semakin sering orang membicarakan hal-hal di atas, makin rendah tingkat kepuasan dirinya, dan artinya, makin tinggi pula kemungkinan terkena depresi karena menekan diri untuk menurunkan berat badan setiap saat.
Namun, hanya mendengarkan orang membicarakan tentang topik-topik berhubungan dengan bentuk atau ukuran tubuh, tidak menimbulkan masalah pada kesehatan mental apa pun.
"Hasil penelitian ini menyimpulkan, kebiasaan mengutarakan kekhawatiran akan bentuk dan berat tubuh -yang adalah hal umum bagi perempuan, memiliki efek negatif. Kami mendapati, terlalu sering memperbincangkan kekhawatiran akan bentuk dan berat badan akan mengarah ke depresi, kepuasan akan bentuk tubuh yang rendah, serta selalu menekan diri supaya menurunkan berat badan setiap saat," kata ketua penelitian ini, Analisa Arroyo.