Jika Chelsea Juara Liga Champions
Lewat perjuangan dramatis, Chelsea memastikan satu tempat di partai puncak Liga Champions. Menjadi juara Liga Champions untuk pertama kali dalam sejarah mereka pun sudah di depan mata.
Namun, hal tersebut tentu membuat Arsenal, Tottenham Hotspur, dan Newcastle United ketar-ketir. Apa pasal? Ketiga klub tersebut, termasuk Chelsea saat ini tengah memburu peringkat keempat Premier League, jatah terakhir untuk tampil di Liga Champions musim mendatang.
Yang menjadi masalah bagi Arsenal, Spurs, dan Newcastle adalah jika Chelsea berhasil mengangkat trofi di Allianz Arena, Muenchen 19 Mei mendatang. Dan, Chelsea menjadi juara saat mereka gagal berada di peringkat keempat keempat Premier League.
Meski gagal finis di empat besar Premier League, status juara membuat Chelsea berhak otomatis tampil di Liga Champions musim mendatang. Chelsea akan mengambil jatah yang sebenarnya milik peringkat keempat (Arsenal, Spurs, atau Newcastle).
Aturan kualifikasi Liga Champions memang berubah setelah Liverpool menjadi juara Liga Champions pada 2005. Saat itu, Liverpool hanya finis di peringkat kelima Premier League.
Kekosongan aturan membuat UEFA harus melakukan terobosan. Liverpool pun "dipaksakan" tampil di Liga Champions dengan dispensasi khusus. Meski akhirnya, wakil Inggris tetap empat klub karena Everton, yang merupakan peringkat keempat, disingkirkan Villarreal di babak penyisihan.
Saat ini, aturan lebih jelas, tim juara akan mendapat kesempatan untuk mempertahankan gelarnya. jadi, jika Chelsea juara Liga Champions dan finis di luar empat besar Premier League, mereka tetap berhak tampil di Liga Champions.
Chelsea akan didampingi tiga klub teratas Premier League. Namun, peringkat ketiga harus terlebih dulu melalui playoff.
Dalam skenario ini, jika klub tersebut gagal di playoff, masih bisa tampil di Europa League. Pun dengan peringkat keempat yang kehilangan jatahnya. Jatah Europa League itu sendiri sejatinya milik juara Piala FA. Namun, dua finalis Piala FA, Chelsea dan Liverpool sudah memiliki jatah berkompetisi di kompetisi Eropa: Chelsea sebagai juara bertahan Liga Champions, Liverpool memiliki tiket ke Europa League sebagai juara Piala Carling.
Karena itulah, persaingan memperebutkan peringkat ketiga akan jauh lebih panas.