Golkar Tidak Takut Jika Demokrat Gandeng JK
Partai Demokrat (PD) dikabarkan siap untuk mengusung capres dari luar partai dengan salah satu target adalah mantan wapres dan petinggi Partai Golkar yang diabaikan, Jusuf Kalla (JK).
Namun kader Partai Golkar masih meyakini bahwa hal demikian bukanlah hal yang mudah untuk dilakukan.
Menurut Wasekjen Partai Golkar, Nurul Arifin, ide PD yang siap membajak JK untuk capres 2014 sudah pernah dia dengar.
Bagi dia dan kader Golkar lainnya, untuk sebuah keputusan yang sangat strategis seperti itu, pastilah JK memilliki pertimbangan yang sangat luas.
"Golkar sih pastinya tidak takut. Seandainya sebagai sebuah keluarga besar kita berduka, apa mungkin juga dengan duka itu kita bisa melarang anggota keluarga untuk meraih impiannya?" kata Nurul di Jakarta, hari ini.
Seandainya pun JK menerima tawaran itu, kata dia, Golkar takkan meributkan karena semua orang berhak dan pasti berharap yang terbaik bagi dirinya.
"Bagaimanapun Pak JK juga mempunyai pengikut dan pendukungnya. Kami percaya, kemanapun Pak JK pergi, pasti ada jalan terbuka untuknya," tutur Nurul.