Lakukan 4 Hal Berikut Setelah Makan Banyak
Saat pergi keluar untuk makan di restoran favorit, Seringkali kita mengkonsumsi makanan dengan porsi yang banyak dan membuat tubuh menjadi kekenyangan.
Untuk mengatasi permasalahan tersebut, mulai saat ini Anda tidak perlu khawatir lagi. Mulailah untuk berhenti berpikir bahwa makan banyak dapat mempengaruhi pola diet Anda.
Berikut adalah empat hal yang dapat dilakukan setelah Anda selesai mengkonsumsi makanan berat.
Istirahat Sebentar
Setelah makan berat, Anda harus beristirahat sedikit lebih banyak dari biasanya. Hal ini membantu fungsi sistem pencernaan Anda. Istirahatlah selama sekitar 15-20 menit untuk menghindari timbunan lemak dalam tubuh Anda.
Berjalan-jalan Kecil
Bila Anda makan lebih banyak dari yang dibutuhkan, seringkali tubuh sulit untuk berdiri.
Untuk menghindari hal tersebut, pergilah berjalan-jalan setelah Anda beristirahat selama beberapa menit. Berjalan membantu meningkatkan pencernaan dan membuat Anda merasa ringan.
Minum teh hijau
Setelah makan berat, Anda harus makan atau minum sesuatu yang memudahkan proses pencernaan.
Teh hijau merupakan minuman herbal yang meningkatkan pencernaan. Teh herbal seperti chamomile, jahe, peppermint atau daun mint juga efektif untuk membantu pencernaan sekaligus membersihkan racun dari tubuh.
Minum air hangat
Air panas merupakan cara yang efektif untuk menurunkan berat badan. Jika Anda sedang diet tetapi harus makan berat, minum air hangat.
Anda juga dapat menambahkan jus lemon untuk meningkatkan kinerja pencernaan. Asam dalam jus lemon membakar timbunan lemak, mencegah masalah lambung dan juga meningkatkan kecepatan pencernaan.
Follow Da Vina News on Twitter, become a fan on Facebook.
Stay updated viaRSS