Liverpool Gagalkan Chelsea ke Zona Champions

Rabu, Mei 09, 2012 0 Comments



Pemain Liverpool merayakan gol kedua mereka yang disarangkan Jordan Henderson (kedua dari kanan) ke gawang Chelsea dalam laga di Anfield, Rabu (9/5) dini hari. Liverpool kandaskan Chelsea 4-1.
Pemain Liverpool merayakan gol kedua mereka yang disarangkan Jordan Henderson (kedua dari kanan) ke gawang Chelsea dalam laga di Anfield, Rabu (9/5) dini hari. Liverpool kandaskan Chelsea 4-1.
Liverpool secara meyakinkan menuntaskan dendam ke Chelsea saat takluk di Final Piala FA minggu lalu, dengan skor 4-1, Rabu (9/5) dini hari.

Kontra laga ke-37 Liga Primer Inggris antara The Reds dan The Blues di kandang Liverpool, stadion Anfield itu dikuasai sepenuhnya oleh pasukan Kenny Dalgish.
 
Serangan bergelombang di awal babak pertama yang dimotori oleh Andy Carroll dan Luis Suarez membuat The Reds unggul 3-0. 

Tiga gol bersarang di gawang Ross Turnbull dari bunuh diri gelandang Chelsea Michael Essien, Jordan Henderson, dan bek asal Denmark Daniel Agger.

Pada pertandingan kali ini, kedua tim tidak menampilkan kekuatan terbaiknya  Liverpool mengistirahatkan sang kapten Steven Gerrard, sementara Chelsea menyimpan Petr Cech, Frank Lampard, Ashley Cole, Didier Drogba, dan Juan Mata.

Di babak kedua, Liverpool menambah skor lewat sepakan voli Jonjo Shelvey, sedangkan gol hiburan The Blues disumbang oleh Luis Ramires.  

Hasil ini mengangkat posisi Liverpool ke posisi kedelapan dengan 52 poin dari 37 pertandingan. Chelsea tertahan di urutan keenam dengan 61 poin dan dipastikan terlempar dari zona empat besar (Champions). 

Namun, The Blues masih bisa lolos ke Liga Champions musim depan asalkan bisa mengalahkan Bayern Munich di final tahun ini.

Hasil ini menjadi pukulan telak bagi pelatih Chelsea Roberto Di Matteo yang mau tidak mau harus mengandaskan Bayern Munich di Final Champions di Allianz Arena, Munich, 19 Mei mendatang.
Sumber:The Sun/Goal.com

DAVINA NEWS

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.