Saksi Kunci Munir Meninggal

Kamis, Mei 03, 2012 0 Comments




Raymond JJ 'Ongen' Latuhamallo, musisi dan saksi kunci kasus Munir (sumber: istimewa)
Musisi Raymond JJ Latuihamallo atau akrab disapa Ongen meninggal dunia Selasa (2/5) pukul 17.30 WIB. 

Kabar duka ini diperoleh dari akun sosial media terutama dari musisi asal Maluku seperti Glenn Fredly, Benny Likumahua, Monita Tahalea serta kritikus musik Denny Sakrie.

Paman dari penyanyi Glenn Fredly berusia 56 tahun ini diduga terkena serangan jantung sekitar pukul 16.30 WIB saat mengendarai mobil bersama istri dan anaknya di kawasan Panglima Polim, Jakarta Selatan.

Ongen sempat dibawa ke RS Pusat Pertamina, namun nyawanya tidak tertolong. Ia menghembus napas terakhir sekitar pukul 17.30 WIB.

Saat ini jasad almarhum disemayamkan di Rumah Duka RSPAD Gatot Subroto. Menurut rencana, almarhum akan dimakamkan di TPU Tanah Kusir pada Jumat (4/5).

Setelah merintis karier di jalur pop, kini Ongen dikenal aktif melayani gereja dan merekam lagu-lagu rohani. Menurut Glenn, pamannya itu Selasa (1/5) lalu masih menyanyi di acara Paskah orang Maluku di Jakarta.

Namun, nama dia mencuat saat menjadi salah satu saksi kunci dalam kasus aktivis HAM Munir Said Thalib yang tewas dalam perjalanan menumpang maskapai Garuda dari Jakarta-Amsterdam 7 September 2004.

Dalam berita acara pemeriksaan (BAP), Ongen mengaku melihat pilot Garuda Pollycarpus Budihari Priyanto bertemu Munir di Coffe Bean, Bandara Changi, Singapura. Belakangan Ongen membantah BAP ini, karena saat disidik ditekan penyidik.

Saat itu Ongen mengaku Brigjen Pol Mathius Salempang yang menekannya. Namun, dalam persidangan lanjutan Peninjauan Kembali (PK) kasus kematian Munir, Mathius Salempang membantah mengintimidasi Ongen.

Perkembangan dari berita ini akan dilaporkan kembali.

DAVINA NEWS

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.