Dua Terapi Alami Mengatasi Migren

Senin, Juni 25, 2012 0 Comments



Ilustrasi pasangan yang beryoga.
Ilustrasi pasangan yang beryoga. (sumber: visualphotos)
Yoga dan akupuntur dinilai para ahli dapat mengatasi keluhan tersebut.

Terkadang Anda menganggap sakit kepala merupakan keluhan yang sepele. 

Mungkin ini dikarenakan Anda sudah mengalaminya terlalu sering. Atau Anda sudah memiliki obat yang dapat diandalkan untuk menghilangkan rasa sakit ini, karena ada banyak jenis obat dan bahkan makanan yang dapat meredakan sakit kepala.

Lantas, bagaimana dengan migrain? Seperti dilansir iVillage, untuk menghindari keluhan tersebut, ada terapi alami yang bisa Anda lakukan misalnya akupuntur atau yoga.

Sikap tubuh yang buruk ternyata dapat memicu migren. Untuk mengatasinya, para ahli menyarankan untuk latihan yoga secara teratur.  

Sebuah studi yang diterbitkan dalam jurnal Headache menunjukkan, bahwa penderita migren yang berlatih yoga secara teratur dalam mengurangi intensitas sakit kepala mereka dibandingkan dengan penderita yang mengonsumsi obat.

Beberapa gerakan yoga dapat membantu mencegah migren. Yoga dapat melatih tubuh Anda untuk mendapatkan postur sempurna dan melancarkan aliran darah," kata Carolyn Bernstein, MD, seorang ahli saraf dan penulis The Brain Migrain.

Terapi lain yang bisa dilakukan adalah akupuntur yang memiliki prinsip kerja yang sama. Aliran darah dan mengembalikan energi tubuh. Teknik pengobatan China yang menggunakan jarum merupakan cara yang lebih efektif ketimbang obat kimia. Demikian pula menurut review dari 22 studi tentang akupuntur.

Sementara frekuensi perawatan yang diperlukan tergantung pada setiap kasus, kata james Rohr, seorang dokter pengobatan oriental dan ahli akupuntur berlisensi di Miami, Amerika Serikat.

Sebagai pertolongan pertama untuk migren, Anda dapat makan permen jahe atau minum air jahe. Cara ini dapat mengurangi rasa mual yang biasanya menyertai migren. Ini akan memberikan efek menenangkan pada pembuluh darah yang melebar selama serangan migren.

Sebuah studi menunjukkan, bahwa jahe dapat mengurangi migren dan sakit kepala ringan hingga 63 persen, dibandingkan dengan 39 persen pasien yang memakai jenis obat plasebo. Sebelumnya juga diketahui, bahwa es krim dapat mengurangi migren. 

Pengobatan alternatif lain yang juga diketahui dapat mengatasi keluhan ini adalah bersepeda.     
 

DaVina News

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.