Jokowi Yakin Menang

Jumat, Juni 22, 2012 1 Comments



Ilustrasi--Prabowo Subianto, Ketua Umum Dewan Pembina Partai Gerindra, mengangkat tangan Joko Widodo (Jokowi, kiri, baju kotak-kotak) dan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok, kanan). Jokowicalon gubernur dari PDI-Perjuangan.
Ilustrasi--Prabowo Subianto, Ketua Umum Dewan Pembina Partai Gerindra, mengangkat tangan Joko Widodo (Jokowi, kiri, baju kotak-kotak) dan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok, kanan). Jokowicalon gubernur dari PDI-Perjuangan. (sumber: Antara)
"Makin yakin, itu artinya ada yang membantu tidak hanya dari Dewan  Perwakilan Daerah (DPD) tapi fraksi juga ikut turun."

Calon Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo (Jokowi) kian optimistis bisa memenangkan pemilihan kepala daerah (Pemilukada) DKI Jakarta, setelah mendapat dukungan dari para anggota fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan.
  
"Makin yakin, itu artinya ada yang membantu tidak hanya dari Dewan  Perwakilan Daerah (DPD) tapi fraksi juga ikut turun," kata Jokowi usai mengikuti rapat pleno fraksi PDIP di gedung Nusantara I, Senayan, Jumat (22/6).
 
Ia mengatakan, masukan-masukan dari para anggota fraksi ibarat memberi keyakinan dan kekuatan kembali bagi tim pemenangannya.
  
"Kami memang tak punya spanduk ribuan, tapi tadi ada yang menyumbang 25 spanduk, ada yang 10 spanduk, ada yang 50 spanduk semua kami terima," lanjutnya.
  
Calon gubernur dari partai oposisi ini mengatakan pada hari ulang tahun kota Jakarta, maka Ibu Kota harus berbenah. 

"Macet diperbaiki, banjir ditangani, masalah kampung kumuh diperhatikan karena ya masalahnya itu-itu saja," tutupnya.
 

DaVina News

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.