KPK Didesak Lobi Zulkarnaen Djabar Jadi Whistle Blower

Selasa, Juli 03, 2012 0 Comments



Tersangka dugaan korupsi proyek pengadaan Al Quran Zulkarnaen Djabar memberikan keterangan kepada wartawan terkait kasus yang membelitnya di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta. FOTO: ANTARA
Tersangka dugaan korupsi proyek pengadaan Al Quran Zulkarnaen Djabar memberikan keterangan kepada wartawan terkait kasus yang membelitnya di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta. FOTO: ANTARA
Korupsi pengadaan Alquran ini tidak hanya dilakukan politisi Partai Golkar, Zulkarnaen Djabar, namun dilakukan secara bersama-sama dan sistematis.

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) didesak untuk meminta Politisi Golkar, Zulkarnaen Djabar (ZD), agar bersedia menjadi justice collaborator dan whistle blower untuk membongkar kasus korupsi Alquran yang dianggap bejat.

"KPK harus menawarkan justice collaborator kepada Zulkarnaen supaya dia mengungkapkan siapa saja yang terlibat. Baik itu di DPR dan Kementerian Agama," kata Koordinator Investigasi Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran (Fitra), Uchok Sky Khadafi, di gedung DPR, Jakarta, hari ini.

Menurut Uchok, kasus itu bukan hanya persoalan berapa nilai anggaran yang dikorupsi, namun sudah menyangkut kitab suci umat Islam. Maka dari itu, Uchok mendesak KPK untuk segera mengusut tuntas siapa saja yang terlibat.

Uchok menilai pelaku korupsi pengadaan Alquran ini tidak hanya dilakukan politisi Partai Golkar, Zulkarnaen Djabar, namun dilakukan secara bersama-sama dan sistematis.

"Tak hanya Zulkarnen, seharusnya KPK juga memperluas penyelidikan, di kanan kiri, baik partai politik, anggota DPR dan Kementerian Agama," tandas Uchok.

DaVina News

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.