Anas Akui Dukungan PKS ke Foke tak Gratis
Ilustrasi | Warta Kota |
Dukungan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) kepada calon gubernur dan calon wakil gubernur DKI Jakarta, Fauzi Bowo dan Nachrowi Ramli, membuat Ketua Umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum sumringah. Anas pun mengapresiasi dukungan PKS yang diperoleh pasangan Foke-Nara melalui proses yang cukup panjang.
Anas menjelaskan, di atas kertas dan dilihat dari berbagai pendekatan, maka memang lebih mudah bagi Foke-Nara untuk mendapatkan dukungan dari PKS. "Pertimbangannya, yang paling tahu tentu sahabat PKS sendiri. Tapi lepas dari apa pun pasti ini kami syukuri dan kami sambut sangat baik. Karena kami yakini ini jadi tambahan energi yang luar biasa penting," tutur Anas di Bandara Ir Juanda, Surabaya, Sabtu (11/8).
Mantan Ketua Umum HMI itu tak menyangkal adanya kontrak politik yang dilakukan dengan PKS. Ia hanya mengatakan, kalau proses yang berlangsung merupakan Pemilukada di DKI Jakarta. Sehingga, konteks dukungan yang diberikan PKS saat ini dilihat sebagai kompetisi politik di ibu kota. "Tentu ada maknanya bagi politik nasional. Tapi Pemilukada DKI adalah Pemilukada DKI. Meskipun punya warna bagi politik nasional," jelas mantan anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Ditanya mengenai apakah adanya mahar yang diminta PKS, Anas langsung berkilah. "Puasa.. Puasa.." pungkas dia.
Redaktur: Yudi Dwi Ardian
Sumber: Republika