Lebaran, Jokowi dan Ibunda Maafkan Segala Fitnah
Ibunda Jokowi | Tribunnews |
Berkaitan dengan hari raya Idul Fitri 1433 H hari ini, calon gubernur DKI Jakarta, Jokowi telah memaafkan segala perbuatan yang berkenaan dengan fitnah yang ditujukan kepada dirinya maupun keluarganya. Dirinya juga optimis, semua warga tetap solid bahu-membahu dalam membangun Jakarta baru yang lebih baik, untuk kemaslahatan warga Jakarta sendiri.
"Dengan kebesaran hati dan keagungan jiwa di hari raya yang penuh kemenangan ini, Jokowi dan keluarganya, bahkan ibunya (Sujiatmi Notomihardjo) sendiri secara tulus ikhlas sudah memaafkan siapapun, termasuk tokoh-tokoh yang secara sengaja telah melakukan pelecehan dan penistaan melalui kata-kata," kata Jokowi dikutip Koordinator Bidang Komunikasi dan Media Center Tim Kampanye Jokowi-Basuki, Budi Purnomo Karjodihardjo, melalui rilis yang diterima merdeka.com, Minggu (19/8).
Bahkan, setelah lemparan fitnah yang sangat kejam kepada diri Jokowi dan keluarganya, Budi menjelaskan, pihak Jokowi sama sekali tidak merasa marah ataupun sakit hati dan sudah memaafkannya.
"Mudah-mudahan, dengan keikhlasan yang total tersebut, Jokowi dan keluarganya semakin lebih bersyukur dan bersabar, dan akhirnya mendapat barokah-NYA," tuturnya.
Budi juga menyampaikan, kegiatan-kegiatan yang dilakukan Jokowi untuk menyambut hari Lebaran sudah dimulai dari pagi hari, dimana Jokowi telah melakukan ibadah salat Ied bersama warga di halaman Balaikota Solo.
"Lalu dilanjutkan silaturahmi dengan warga karena selesai salat Ied, Jokowi langsung dikerubungi warga. Setelah itu, Jokowi membagikan fitrah lebaran di ruang lobi kompleks Balaikota Solo," jelasnya.
Selain itu, lanjut Budi, Jokowi juga mengadakan open house di rumah dinas Loji Gandrung yang berlangsung meriah, dimana ribuan warga baik dari Solo maupun luar Kota Solo, sejak pukul 09.00 WIB hingga pukul 12.00 WIB tidak henti-hentinya berdatangan hingga antrean terlihat hingga di halaman rumah dinas.
"Nah usai beramah tamah dengan Jokowi dan keluarga, warga langsung menikmati hidangan makanan yang disediakan di rumah dinas walikota, antara lain nasi liwet, timlo, selat, sate, bakso, soto dan sebagainya. Selain itu juga disediakan aneka hidangan kue," tandasnya.
Editor: Yudi Dwi Ardian
Sumber: Merdeka