Ahok: Jalur bus padat di Jakarta diganti railbus

Kamis, November 01, 2012 0 Comments

GEBRAKAN 100 HARI JOKOWI BASUKI #16

Ahok: Jalur bus padat di Jakarta diganti railbus
jokowi kumpul lurah dan camat. ©2012 Merdeka.com/imam buhori
"Pak Gubernur inginkan railbus. Kalau yang di Solo kan pakai solar, ini ada teknologi baru, railbus dengan menggunakan listrik." 

- Ahok

Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengungkapkan gagasan tranportasi umum yang tengah dikaji Pemprov DKI. Gagasan itu adalah railbus dengan bahan bakar listrik. 

"Pak Gubernur inginkan railbus. Kalau yang di Solo kan pakai solar, ini ada teknologi baru, railbus dengan menggunakan listrik," kata Ahok di Balai Kota, Jakarta, Kamis (1/11). 

Ahok menjelaskan soal teknologi baru itu, di mana railbus di-charge selama 20 detik di setiap stasiun. Namun demikian, Ahok mengaku belum melihat secara detil. 

"Menurut laporan dirut KA, karena ini semua yang bikin dirut INKA. Nanti kalau railbus sampai terminalnya di-charge lagi 20 detik. Jadi di-charge di setiap terminal," tegas Ahok.

Ketika ditanya railbus ada di mana saja, menurut Ahok akan dikaji. "Sementara ada beberapa jalur bus padat nanti akan diganti dengan railbus. Cuma pembangunannya mudah kok dengan menanam besi kemudian langsung bisa dipakai. Ini juga berdampingan dengan mobil jadi tidak mengganggu lalu lintas dan ini bisa beriringan dengan kendaraan lain. Kenapa ini penting kita berpikir seperti itu. Ini adalah untuk ketepatan waktu sampainya. Tapi kita masih kaji teknologinya," tegas Ahok. 

Menurut Ahok, prinsip transportasi makro di Jakarta adalah pindahkan orangnya bukan kendaraannya. "Makanya, kita itu sebenarnya ingin orang-orang itu tinggal di tengah kota. Maka kita ingin membangun rusun seperti apartemen sederhana, yang murah dan harga sewa terjangkau. Bukan tahunan tapi bulanan," tegasnya.

Tentang target waktu monorail, menurut Ahok, diharapkan terwujud 2-3 tahun lagi. "Tapi itu juga kan masih dikaji. Karena monorail yang dulu rute nya, itu saat Transjakarta blm sebanyak sekarang. Nanti dikaji hingga Desember lah," tegasnya.






Editor: M. Amin
Sumber : 

DaVina News

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.