Hari Pertama Puasa, Jokowi Sahur di Jakarta
Jokowi saat mendampingi Megawati nyoblos (11/7/2012) | Davinanews.com |
Calon gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo menyempatkan diri sahur bersama warga di Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Sabtu dini hari, 21 Juli 2012. Jokowi terlihat lahap menyantap nasi bungkus dengan lauk ayam goreng dan sayur.
"Saya memang puasa pertama ingin menyempatkan sahur bersama dgn warga DKI," kata Jokowi di antara warga Lenteng Agung, Sabtu dini hari, 21 Juli 2012. Di sebuah lapangan badminton berukuran 25x15 meter, Jokowi dikelilingi warga yang tampak antusias makan sahur bersamanya.
Berbeda dari biasanya, Jokowi dalam kesempatan tersebut mengenakan baju koko berwarna putih, celana bahan hitam dan peci. Ia tampak lahap menyantap nasi bungkus yang disediakan panitia, dikelilingi bocah-bocah kampung yang berusaha mendekatinya.
Jokowi pun berbincang santai dengan warga. "Pak, nanti jangan lupa dengan janji-janjinya ya," kata seorang warga saat berdialog. Jokowi pun menimpali, "Kalau sudah terpilih nanti saya pasti ke sini lagi," katanya disambut tepuk tangan warga.
Ia pun mengatakan pada warga akan melakukan sahur keliling ke beberapa lokasi lain di Jakarta. Kegiatan ini, lanjut Jokowi, kemungkinan besar akan mulai dilakukan pekan depan. "Nanti saya akan muter biar lebih dekat dengan warga," katanya.
Jokowi juga menyatakan hari ini ia akan langsung pulang ke Solo agar bisa menghabiskan hari pertama puasa bersama keluarga. Ia berkeinginan agar bisa berbuka puasa pertama kali dengan keluarga. "Setelah ini saya pulang ke Solo, pinginnya berbuka dengan keluarga," katanya.
Setelah makan sahur, Jokowi langsung menjalankan shalat subuh bersama warga di masjid setempat.
Redaktur: Yudi Dwi Ardian
Sumber: tempo